Terbit di Harian Indo Pos, 28 Juli 2008.
UI Targetkan 2.000 Sepeda
* Jalur Diresmikan
DEPOK—Setelah menunggu cukup lama, akhirnya jalur sepeda di lingkungan Universitas Indonesia (UI) kampus Depok diresmikan Rektor UI Prof Dr Der Soz Gumilar Rusliwa Somantri, Sabtu (27/7). Jalur sepeda ini merupakan salah satu program utama sejak Gumilar naik menjadi rektor pada pertengahan Agustus 2007. Program ini sekaligus menjadikan UI sebagai green campus (kampus hijau) yang bertaraf world class (internasional).
Gumilar mengatakan, saat ini jumlah sepeda mencapai 300 unit. Nah targetnya sampai 2.000 unit sepeda yang disediakan secara bertahap. ”Jalur sepeda yang sudah selesai dibangun saat ini mencapai 11 km dari total panjang 20 km. Untuk dana mencapai Rp 6 miliar,” ujarnya dalam peresmian jalur sepeda UI, Minggu (27/8) pagi.
Track-track itu, lanjut Gumilar, baru memenuhi jalur selatan seperti asrama mahasiswa, latsarmil Menwa (Resimen Mahasiswa), Stasiun UI, Fisip, Psikologi, FIB (Fakultas Ilmu Budaya), masjid, rektorat, dan sebagainya.
”Jalur sepeda ini merupakan pertama di Indonesia, khususnya di dalam lingkungan kampus. Semua warga kampus bebas menggunakan sepeda itu,” katanya.
Gumilar menambahkan, jalur sepeda sangat penting untuk menerapkan pola hidup sehat di kalangan mahasiswa dan dosen. ”Polusi udara sudah terlalu berbahaya, UI mencoba melakukan pola hidup sehat seperti yang sudah dilakukan beberapa kampus di luar negeri,” tandasnya.
”Program ini juga merupakan bukti kita dalam menyelesaikan permasalahan terkait dengan isu global warming (pemanasan global, Red). Sejumlah pihak seperti perusahaan, industri dan sebagainya sudah mendukung program ini," kata Gumilar.
Sepeda UI tersebut sengaja didesain berwarna kuning sesuai warna almamater (yellow jacket). Seluruh sepeda diberi logo dan tulisan UI pada rangkanya. Dibelakang sepeda dilengkapi nomor plat. Beberapa pesan ramah lingkungan pun tertuliskan di belakang sepeda salah satunya ‘Bebas emisi, lingkungan berseri. Selamatkan bumi dari polusi’.
Selain sepeda, Gumilar mengatakan, pihaknya juga akan menambah armada bus kampus sebanyak 20 unit. Selain mengingat jumlah mahasiswa yang mencapai 40.000 orang, armada bus sekarang banyak yang rusak. ”Jadi kita ingin memperbaiki transportasi dalam kampus,” ujar mantan dekan Fisip itu.
Dalam peresmian itu juga dilakukan pelepasan balon dan burung merpati. Hadir dalam acara itu antara lain Menteri BUMN, Sofyan Djalil, Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Jimmly Asshiddiqie, mantan Rektor UI Usman Chatib Warsa, dan sebagainya. Mereka bersama-sama mengendarai sepeda mengitari jalur di sekitar rektorat. (aro)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar