Dari
jalur landai ke terjal. Setidaknya itulah penggambaran perjalanan sepeda
kawan-kawan pada Sabtu (21 Februari 2015) lalu. Awalnya perjalanan ini menapaki
jalur-jalur landai alias onroad atawa aspal /beton. Selama perjalanan itu pula Bang
Nur sempat jatuh dua kali dan dengkulnya lumayan lecet. Memasuki kawasan Tapos,
persisnya dekat areal Jagorawi Golf, rute dialihkan ke jalur terjal atau offroad
(tanah).
Dalam
perjalanan itu, terpaksa kawan-kawan menuntun atau menentang sepeda. Soalnya, jalur
yang dilalui merupakan tanah, terkadang kondisinya basah alias becek. Selain
itu, terdapat pula jembatan yang harus dilalui baik yang terbuat dari batang
kayu atau bambu sampai yang dari besi atau baja seperti jembatan yang berada di
Sungai Cikeas.
Hingga
akhirnya perjalanan diakhiri dengan menyantap makanan di Rumah Makan (RM) Solo
di Jalan Raya Tapos. Oo iya yang genjot kmrn, Bang Nur, Bang Atrial, Bang
Ghiri, Pak Haji, Aki, Bang Andi, Bang Iis, djoenie, dan Arip.
Dah dulu
yeee…
djoeniE